Wednesday, December 5, 2018

Cara Mencari Pelanggan Online Shop yang Terbukti Ampuh

Pada kali ini,Bakul gombal akan membarikan beberapa tips Cara Mencari Pelanggan Online Shop yang Terbukti Ampuh,dengan hanya 5 langkah kita bisa membuktikannya langsung

1. Tingkatkan kualitas gambar produk yang baik

Peningkatan kualitas gambar disini bukan hanya dari segi resolusi saja, memang resolusi itu penting untuk mencegah gambar pecah. Bayangkan jika customer melihat gambar produk anda yang pecah? Pastinya tidak akan tertarik sama sekali.
Peningkatan kualitas lainnya adalah buat gambar anda semenarik dan seunik mungkin. Gambar yang berbeda dibanding yang lain (kontras) maka akan menjadi pusat perhatian. Jika anda memiliki akun marketplace seperti buka lapak, tokopedia, gunakan background yang berbeda sendiri dibanding produk sejenis, buat seunik mungkin yang akan menjadi pusat perhatian, maka kemungkin besar calon customer akan melihat produk anda dibandingkan dengan produk yang lain.

2. Berikan penawaran menarik

Ini yang wajib buat anda yang masih baru membuka online shop/toko online baru. Pastikan anda memberikan penawaran menarik seperti promo beli 2 gratis 1, gratis pengiriman dalam waktu seminggu, mendapatkan diskon 20% jika ikut repost postingan anda dan lain sebagainya.
Contoh lain berikan konsep Pre Order, jika barang ready maka harga normal 600rb, namun jika ikut PO harganya hanya 120rb.
Lantas strategi mana yang kita pakai? caranya cukup mudah, anda dapat melihat para saingan anda untuk melakukan riset, mana promo mereka yang mendapatkan respon terbanyak. Ikuti dan tambahkan promonya sehingga promo anda akan menjadi lebih baik dibanding dengan mereka.

3. Gunakan Market Place

Jika anda belum memiliki brand yang dikenal dengan baik oleh kalangan luas, maka market place menjadi pilihan terbaik untuk meningkatkan penjualan, bila perlu anda perlu gunakan akun premium disana agar produk anda terpajang di halaman utama. Jangan lupakan tips nomer 1 agar produk anda menjadi yang terbaik disana.
Sebisa mungkin buat para calon customer anda untuk mengenal lebih jauh brand anda, sehingga mereka untuk mempelajari produk anda akan mengunjungi website anda, sosial media anda, dan informasi lainnya yang ingin semua orang tahu.
Contohnya, dalam deskripsi produk buat kalimat promo jika ingin mendapatkan harga lebih murah pesan lewat website.

4. Optimasi Website Anda

Optimasikan website anda, seperti perbanyak post artikel tips and tricks dan lainnya. Ingat jangan terlalu banyak menceritakan produk anda lewat postingan ini untuk diawal, berikan tips dan info yang berkaitan dengan produk anda. Sebagai contoh jika anda menjual hijab, maka berikan tips berhijab sesuai ajaran Islam namun tetap modis. Nantikan user akan mengunjungi website anda untuk melihat blog anda, nantinya diselipkan produk produk anda untuk promosi disana.
Selain untuk membuat pengunjung nyaman di website anda, ini juga berpengaruh besar untuk meningkatkan rank website anda di mata search engine. Pastikan konten yang anda buat sepenuh hati untuk memberikan manfaat untuk orang banyak, nantinya pengunjung akan datang dengan sendirinya.

5. Perluas Market dengan Iklan Online

Ini dilakukan jika anda memiliki modal untuk perluasan market, jangan takut untuk berinverstasi di iklan online, karena jangkauan calon customer yang begitu besar. Bayangkan website anda secara instant dilihat ratusan hingga ribuan orang yang tertarik dengan produk anda.
Gunakan berbagai iklan online seperti google adwords, facebook ads, dan lainnya untuk meningkatkan penjualan anda.

Itulah beberapa tips dari kami untuk mencari pelanggan untuk online shop anda semua, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment